Monday, February 12, 2018

Menjadi publisher google adsense memerlukan perjuangan dan kesabaran yang panjang, dimana setelah di approved atau disetujui sepenuhnya menjadi penayang iklan dari google adsense bukan berarti perjuangan sudah selesai karena ada satu tahap lagi yang harus dilalui yaitu verifikasi alamat pemilik akun google adsense.



Karena kalau verifikasi alamat ini tidak dilakukan maka akan terjadi penangguhan pembayaran penghasilan dari iklan google adsense yang sudah terkumpul.

Verifikasi alamat itu menggunakan nomor PIN (Personal Identification Number) yang dikirim otomatis oleh google apabila penghasilan penayang Google Adsense sudah mencapai $10 atau setara Rp137.000 (dengan asumsi $1 memiliki nilai tukar Rp13.700).

Verifikasi alamat pemilik akun google adsense ini tergolong gampang-gampang susah. Kenapa dikatakan gampang-gampang susah? Ternyata berdasarkan pengalaman pribadi dan pangalaman publisher google adsense lain yang pernah mengalalami kejadian yang serupa bahwa surat yang berisi nomor PIN untuk verifikasi alamat penayang GA yang dikirim google dari kantor pusat nya di amerika serikat tak kunjung datang,

Kejadian tidak datang atau telat datangnya PIN tersebut tentunya disebabkan beberapa sebab antara lain :
1.        Alamat yang kurang jelas
2.        Alamat penerima yang sulit di jangkau oleh pos
3.        Sebab lain yang tidak diketahui walaupun alamat penerima sangat jelas dan mudah terjangkau oleh pos

Apabila surat yang beisi PIN tidak kunjung datang maka jangan panik atau putus asa karena ada alternatif lain untuk mengatasi hal tersebut.

Alternatif Verifikasi Alamat Google Adsense Dengan Scan KTP atau Dokumen

Google Adsense memberikan tiga kali kesempatan untuk pengiriman PIN melaui pos dengan jarak permintaan 21 hari atau 3 minggu dari tanggal permintaan PIN baru sebelumnya, untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar dibawah ini.



Gambar diatas menunjukan permintaan PIN baru tanggal 23 Nopember 2017 maka jika PIN tidak datang maka bisa mengajukan kembali atau minta PIN baru pada tanggal 14 Desember 2017

Perlu diingat bahwa PIN baru merupakan duplikat dari PIN yang dikirim pertama kali, jadi jika telah dikirim PIN sebanyak tiga kali dan datang semua maka nomor kode ketiga PIN yang dikirim tersebut akan sama.

Jika tiga kali pengiriman PIN belum sampai juga ke alamat penerima atau gagal diterima, maka alternatif lain adalah scan KTP atau dokumen lainnya. Scan KTP atau dokumen lainnya dapat dilakukan apabila sudah melewati 30 hari dari tanggal pengajuan terakhir pengiriman PIN melalui pos (pengiriman PIN ketiga) dan secara otomatis akan muncul tombol untuk scan dokumen. Sebagai ilustrasi dapat dilihat dibawah ini.



Mohon diingat verifikasi alamat dengan menggunakan scan KTP atau dokumen harus dilakukan setelah 30 hari sejak pengajuan terakhir (pengajuan PIN ke 3 kali), maka jika dilakukan kurang dari 30 hari maka akan tidak akan diproses oleh google.

Berikut langkah-langkah verifikasi alamat dengan scan KTP atau dokumen



1.        Masukan alamat pada kotak yang tersedia sesuai dengan KTP
2.        Masukan alamat emeil yang digunakan untuk akun google adsense
3.        Masukan ID Penayang (untuk informasi lebih jelas kita dapat klik tanda tanya “?” disebelahnya)
4.        Pilih dimana kita menyimpan file KTP yang akan di lampirkan / upload
5.        Klik tombol KIRIM untuk melakukan verifikasi.

Untuk memudahkan dan memuluskan verifikasi alamat menggunakan KTP maka di usahakan pencantuman alamat harus persis dengan alamat yang tercantum dalam KTP.  

Jika tidak sama bagaimana? Menurut pengalaman beda sedikit tidak menjadi masalah, sebagai contoh di KTP tertera nama lengkap dengan gelar akademik tetapi di alamat yang tercantum di akun google adsense hanya nama lengkap tanpa gelar akademik. hal tersebut tidak akan menjadi masalah.

Bagaimana menghitung 30 hari semenjak pengajuan terakhir pengiriman PIN melaui POS?

Menghitung 30 hari untuk verifikasi melaui scan KTP atau dokumen  sangat mudah dan simple, mari kita ilustrasikan sebagai berikut : minta pin baru terakhir tanggal 1 agustus, maka kita dapat melakukan verifikasi alamat dengan scan KTP pada tanggal 1 September. Jadi untuk amannya tambahkan 30 hari sejak permintaan PIN terakhir.

Di akun google tercantum hasil verifikasi memerlukan waktu proses 2 s.d 3 hari kerja, tapi pada realitanya mungkin itu adalah waktu perkiraan terlama. Menurut pengalaman dalam hitungan 5 s.d 10 menit Akun GA sudah selesai terverifikasi.

Apabila verifikasi alamat sukses maka akan mendapat email pemberitahuan dari google adsense seperti gambar dibawah ini.



Semoga artikel ini bermanfaat, pertanyaan dan saran dapat ditulis di kolom komentar dibawah artikel ini.


1 comment:

  1. Waah, sedkit membantu, tapi pertanyaannya. Tadi kan perbedaan di Nama dgn gelar dan atau tnpa gelar, nah, jika di Alamat nya bagaimana Mas, Cntoh di KTP alamat say cuma tertulis DSN. HANTU RIMBA, sementara di Akun adsen nya saya tulis lengkap, dengan Nama perumahan, No rumah, Baru diikuti dusun lau desa sesuai KTP nya.

    ReplyDelete

Media Sosial

Terjemahan

Total Pageviews

Dudu. Powered by Blogger.

Popular Posts

Followers