ASUS Zenfone Laser 6.0 ZE601KL ini merupakan seri
yang memiliki spesifikasi tertinggi di jajaran Zenfone 2 Laser Series. tipe ini
juga merupakan varian phone tablet, atau lebih dikenal dengan sebutan phablet.
Asus Zenfone 2 Laser ZE601KL ini disebut phablet karena layarnya memiliki
bentang layar seluas 6 inci (diagonal).
Perangkat Smartphone masuk dalam kategori sebagai
phablet apabila layarnya memiliki ukuran di atas 5.7 inci. Sebagai perangkat
phablet modern, layar selebar 6 ini merupakan sektor visual yang menjadi
unggulan yang ditawarkan dari Asus Zenfone 2 Laser ZE601KL .
Smatphone yang di rilis perusahaan teknologi yang bermula dikenal sebagai
pembuat motherboard PC ini menyajikan layar Full HD 1920x1080, IPS dengan Capacitive
Multi touch panel yang tak hanya memiliki bentang layar yang luas, juga
dibekali teknologi tinggi walaupun belum menyematkan teknologi sensor fingerprint
pada produk ini. Mungkin sengaja untuk menekan harga jual supaya bisa menguasai
pasar yang lebih luas terlebih dulu.
Sebelum kita membahas tentang pengalaman
penggunaan berkaitan began kinerja Asus ZE601KL, mari kita lihat spesifikasi
lengkap sang ditawarkan Asus smartphone dengan layar 6 inci ini.
Spesifikasi selengkapnya yang diperoleh dari situs
resmi Asus Indonesia adalah sebagai berikut :
Nama Smartphone : Asus ZE601KL
Platform
Android™
5.0
Pilihan Warna
Glacier
Gray/Sheer Gold/Glamour Red
Dimensi Phone:
164.55 x
84 x 3.9 ~ 10.55 mm (LxWxH)
Berat : 190 g (dengan baterai)
CPU : Qualcomm Snapdragon 616 MSM8939
Memori : 3GB LPDDR3 RAM
Storage : 32GB eMMC Flash, 5GB free lifetime ASUS
WebStorage
Slot Memori : Micro-SD card (hingga 128 GB)
Teknologi Konektivitas : WLAN 802.11 a/b/g/n/ac
USB 2.0
Bluetooth V4.1+EDR +A2DP
Dual
Micro SIM card
SIM1
Support2G/3G/4G
SIM2
Support2G/3G/4G
Dual SIM
Dual Stand By Both SIM card slots
support 3G WCDMA/ 4G LTE network band. But only one SIM card can connect to 3G WCDMA/ 4G LTE service at
a time. While connected, the other SIM will only supports 2G signal.
Network Standard
UMTS/WCDMA/TD-SCDMA/LTE/TDD-LTE/FDD-LTE
Data Rate:
DC-HSPA+: UL 5.76 / DL 42 Mbps
LTE
Cat4:UL 50 / DL 150 Mbps
2G :
EDGE/GPRS/GSM :
850MHz/900MHz/1800MHz/1900MHz
3G :
WCDMA
:(TW/JP/CN/IN version)
850MHz/850MHz(5)/850MHz(6)/900MHz(8)/900MHz/1900MHz(2) /2100MHz(1)
WCDMA
:(WW version)
850MHz/850MHz(5)/900MHz(8)/1900MHz(2) /2100MHz(1)
TD-SCDMA:
(TW/JP/CN/IN version)
1900 ~
2100
4G :
FDD-LTE:
(WW version)
2100MHz(1)/1900MHz(2)/1800MHz(3)/850MHz(5)/2600MHz(7)/900MHz(8)/800MHz(20)
ASUS
phone 4G/LTE band
SIM1
Support2G/3G/4G
SIM2
Support2G/3G/4G /
Dual SIM
Dual Stand By
Navigation
GPS,
GLONASS, AGPS & BDS
Display
6 inci,
Full HD 1920x1080, IPS dengan Capacitive Multi touch panel
Scratch
Resistant Corning® Gorilla® Glass with HCLR Film, Corning® Gorilla® Glass 4
Baterai : 3000 mAh Li-Polymer
Kamera Front 5 Mega-Pixel, Wide View, F2.0
Aperture
Rear 13 Mega-Pixel, Auto Focus, Wide View, LED
Flash, F2.0 Aperture, 5 -element lens
Slot Audio : 3.5mm
Sensor
Accelerator/G-Sensor/E-Compass/Gyroscope/Proximity
Light/Ambient Light Sensor/Hall Sensor
Aksesoris
Main Battery
Adapter Type + Plug
User Interface
ASUS
ZenUI 2.0 with over 1000+ software enhancements
What's
Next
ZenLink
ZenMotion
ASUS
Splendid
Kids
Mode
SnapView
PhotoCollage
MiniMovie
ASUS
Sync
ZenCircle
Bagaimana
Kinerja Asus Zenfone Laser 6.0 ZE501KL?
ASUS Zenfone Laser 6.0 inci model ZE601KL dengan dapur pacu Prosesor Qualcomm
Snapdragon 616 MSM8939, RAM 3GB, dan tempat penyimpanan internal sebesar 32 GB
kinerjanya cukup baik. ketika pertama kali dihidupkan proses booting memakan
waktu 5 sampai 10 detik, begitupun multitasking beberapa aplikasi dapat
berjalan dengan lancar. Bahkan kalau boleh dibilang sangat smooth walaupun
terpasang begitu banyak aplikasi android.
Ketersediaan kamera belakang atau kamera utama 13
Mega Pixel membuatnya sangat leluasa mengambil gambar dengan resolusi tinggi
dengan kualitas yang jernih. Untuk pencahayaan dibantu dengan Lampu flash jenis
LED Laser, sehingga keakuratan pencahayaan waktu memotret dapat menghasilkan
gambar yang detil dan apik.
Bagi yang suka selfi disediakan kamera depan
dengan resolusi 5 Mega Pixel. untuk pengguna yang yang mengambil gambar
ditempat redup atau gelap masih bisa dengan nyaman memotret berkat bantuan
lampu LED flash depan.
Selain led flash untuk memmbantu ketajaman gambar
di tempat gelap juga disediakan fitur HDR, yang mana menurut pengalaman saya
sangat membantu untuk mengambil gambar yang tajam.
Bagaimana
ketahanan baterai Asus Zenfone 6 inci ZE601KL?
Kapasitas baterai 3.000 mAh terbilang biasa-biasa
saja untuk ukuran smartphone dengan layar 6 inci. Berdasarkan pengalaman
penggunaan beberapa waktu ini ternyata pemakaian baterai cukup irit untuk
penggunaan smartphone dengan kondisi normal bisa bertahan sampai 3 atau 4 hari
tanpa men-charge baterai.
Kondisi normal artinya pemakaian handphone secara
wajar dan seperlunya, tetapi untuk pemakaian terus menerus dan tersambung ke
internet daya baterai handphone ini bisa bertahan tiga sampai enam jam.
Bagaimana
kondisi Asus ZE 601 KL untuk pemakaian terus menerus?
Ulasan ini di tulis berdasarkan pengalaman penggunaan
pribadi dan disajikan apa adanya. Untuk pemakaian terus menerus ternyata asus
phablet 6 inci ini tetap adem alias tetap terasa dingin tidak terasa ada
peningkatan panas, hal ini memepis isu bahwa Hp Asus cepat panas. Mungkin saja
untuk produk sebelumnya seperti itu tetapi untuk generasi selanjutnya seperti
produk ini sangat bagus untuk pemakaian lama dan terus menerus tidak terasa ada
peningkatan suhu menjadi panas.
Bagaimana
dengan harga Asus Zenfone generasi 2 laser ini?
Kisaran harganya sukup variatif untuk saat ini
tergantung toko yang menjualnya. Harga ada pada kisaran Rp2,3 juta sampai
dengan Rp2,7 juta. Harga tersebut sudah turun sekitar 1 juta lebih dari harga
awal yaitu Rp3,75 jt.
Smartphone Asus ZE601KL ini masih banyak ditawarkan
dan beredar dipasaran walaupun sudah mulai beredar generasi Asus zenfone 3 dan
mungkin akan segera menyusul generasi zenfone 4. Hal ini terjadi mungkin karena
keunikan dari bentang layar 6 inci dan kinerja dari smartphone ini, karena
jarang produsen yang memproduksi smartphone dengan layar 6 inci dengan alasan
kurang nyaman digenggam sebab terlalu lebar.
0 komentar:
Post a Comment