Wednesday, January 03, 2018

Seluruh rangkaian PLPG 2017 telah usai, peserta PLPG 2017 dan peserta UTN Ulang 1 dan 2 pasti sedang harap-harap cemas alias H2C menantikan pengumuman kelulusan PLPG 2017. PLPG 2017 diikuti oleh peserta peserta PLPG Reguler, Peserta PLPG keahlian ganda dan peserta UTN Ulang. Berikut informasi pengumuman kelulusan PLPG 2017 Rayon 110 UPI dan UTN ulang PLPG 2016.



Rapat kelulusan PLPG 2017 rayon 110 UPI dengan sub rayon Universitas Siliwangi Tasikmalaya (UNSIL), Universitas Islam Nusantara Bandung (UNINUS), Universitas Pasundan Bandung (UNPAS), Universitas Pakuan Bogor (UNPAK), telah dilaksanakan pada tanggal 30 Desember 2017 bertempat di Hotel salis. Rapat tersebut dihadiri langsung oleh rektor dari 5 perguruan tinggi tersebut beserta ketua panitia sertifikasi guru masing-masing LPTK. 



Pengumuman kelulusan Rayon 110

Menurut informasi dari fihak internal rayon 110 rencana pengumuman kelulusan PLPG 2017 akan dipublikasikan di website sergur LPTK masing-masing pada tanggal 4 Januari 2017. Semoga tanggal tersebut sudah merupakan titimangsa yang fix sehingga tidak ada lagi penundaan atau pengunduran pengumuman kelulusan PLPG 2017.

Ternyata pengumuman kelulusan PLPG 2017 Rayon 110 sampai tanggal 5 januari belum terlaksana karena masih dalam proses pencetakan daftar peserta yang lulus dan penandatanganan SK (Surat Keputusan) oleh rektor.

Kabar terakhir dan semoga benar SK telah ditandatangan pada tanggal 6 Januari, namun pihak panitia belum bisa memastikan kapan pengumuman dipublikasikan dengan alasan takut meleset.

Kepada peserta PLPG Rayon 110 silahkan pantau terus pengumuman kelulusan di situs resmi sertifikasi guru rayon 110 UPI.

Hal ini penting karena kalau melihat rencana UTN ulang bagi peserta yang belum lulus UTN pada PLPG 2016 dan PLPG 2017 akan segera dilaksanakan pada akhir Januari 2018. Hal ini dapat dipantau di website sergur dengan alamat :



Bagi yang sedang menanti pengumuman kelulusan sertifikasi guru 2017 Rayon 110 UPI dan Subrayon UNINUS, UNSIL, UNPAK, dan UNPAS maka tanggal 11 Januari 2018 pukul 21 malam akan di umumkan di situs  resmi rayon 110 dibawah ini: 

Peserta PLPG 2017 dapat mengecek atau memantau pengumuman tersebut pada alamat situs LPTK rayon 110 dan sub-rayon sebagai berikut :
1.        UPI Bandung (Universitas Pendidikan Indonesia)
2.        UNSIL Tasikmalaya (Universitas Siliwangi)
3.        UNPAK  Bogor (Universitas Pakuan)
4.        UNPAS bandung (universitas Pasundan)
5.        UNINUS Bandung (Universitas Islam Nusantara)
Pengumuman kelulusan Rayon 114 UNESA, Rayon 109 UNJ, Rayon 111 UNY

Sementara untuk pengumuman kelulusan PLPG 2017 yang sudah dipublikasikan adalah
1.        Rayon 114 UNESA (Universitas Negeri Surabaya), dapat di buka oleh peserta dengan alamat situs :  
2.        Rayon 109 UNJ (Universitas Negeri Jakarta), dapat di buka oleh peserta PLPG 2017 dengan alamat situs :
3.        Rayon 111 UNY (universitas Negeri Yogyakarta), dapat di buka oleh peserta PLPG 2017 dan peserta UTN Ulang dengan alamat situs :  

Catatan :

Untuk sub rayon 117 ULM (universitas Lambung Mangkurat), sub rayon 138 USD (Universitas Sanata Dharma), dan sub rayon 149 UAD (Universitas Ahmad Dahlan) alamat situs untuk informasi kelulusan PLPG 2017 menggunakan alamat situs Rayon 111 UNY yang tertera di atas.

Semoga artikel ini bermanfaat.



19 comments:

  1. Replies
    1. Betul sepertinya di undur, menurut kabar pada tanggal 5 januari dari fihak internal bahwa masih dalam proses pencetakan daftar peserta yang lulus dan penandatnaganan SK oleh rektor.
      Semoga proses tersebut segera selesai dan segera dipublikasikan.
      trims

      Delete
  2. Replies
    1. Upi panitia nya sudah dibubarkan kang..saya tadi kesana..sudah tidak ada lagi plpg

      Delete
    2. Sampai detik ini blm ada kepastian 😫😫😫

      Delete
  3. Replies
    1. Unsil merupakan subrayon dari rayon 110
      jadi kemungkinan menunggu intruksi dari rayon, supaya serentak diumumkan oleh 5 LPTK tersebut.
      namun itu hanya prediksi pribadi.
      semoga segera pengumumannya dipublikasikan

      Delete
  4. Pengumuman udah lbh dri 1 bln, tpi sertifkt blm keluar jga! Slama itu kh..?

    ReplyDelete
  5. Klo yg blm lulus utn2
    2018 gimana ya

    ReplyDelete
  6. Pa kabar UPI kpn nih sertifikatnya dibagi,yang lain dah pada masukkan berkas kitanya malah masih nunggu SSERTIFIKAT DAN NRGnya

    ReplyDelete
  7. Pa kabar UPI kpn nih sertifikatnya dibagi,yang lain dah pada masukkan berkas kitanya malah masih nunggu SSERTIFIKAT DAN NRGnya

    ReplyDelete
  8. Ko UM udh keluar keterangan lulus, upi kapan keluar pengumuman lulus

    ReplyDelete
  9. Bagaimana nasib kami yg blm.lulus utn k 2

    ReplyDelete
    Replies
    1. Langsung saya ke upi pas jawaban dari sana bilang panitia nya sudah dibubarkan..karena plpg sudah tidak ada..kasian isteri saya harus mundur dari jabatan kasek.karena syarat mutlaknya harus sertifikasi..

      Delete

Media Sosial

Terjemahan

Total Pageviews

Dudu. Powered by Blogger.

Popular Posts

Followers