Thursday, October 26, 2017

Televisi LED Akari 20K88 merupakan TV berteknologi LED yang di produksi oleh PT AKARI Indonesia. yang memiliki pabrik di Sidoarjo Jawa Timur. Televisi LED 20K88 Akari ini diproduksi di dalam negeri dan di klaim oleh Akari menggunakan teknologi Jepang. Televisi ini memiliki ukuran layar  sebenarnya adalah 19 Inci. walaupun memiliki dimensi yang tidak terlalu besar namun memiliki ketajaman gambar yang tajam. 

Suara nya cukup keras walau  hanya memiliki speaker dengan daya 2 W - 2 W (stereo). Sementara untuk kekuatan penangkapan sinyal, televisi ini memiliki tuner analog yang sangat peka, sehingga bisa menangkap banyak saluran Tv. TV ini tidak dilengkapi dengan tuner digital seperti halnya televisi LED masa kini. hal ini mungkin dengan pertimbangan untuk menekan harga jual.


Televisi akari 20” ini cocok dipasang dikamar kecil atau cocok untuk pelajar atau mahasiswa yang tinggal di rumah kos. Seperti-nya akari cukup cerdik memanfaatkan celah peluang ini karena brand lain jarang bermain disegmen 20 Inci, kebanyakan mereka bermain di ukuran mulai 24” ke atas.
Gambar atas merupakan AKARI 20K88 tampak Depan dan Gambar bawah merupakan tampak belakang.

Bagaimana spesifikasi TV Akari 20K88?

Televisi LED Akari ini memiliki spesifikasi seperti yang tercantum di buku panduan pengguna adalah sebagai berikut

Spesifikasi
Ukuran layar: 19 Inci atau lebih tapatnya18.5 inci
Pengganti Logo / Gambar Pembuka
Format layar: 16 : 9
NICAM/A2 Stereo
Resolusi HD ready 1366 x 768
Sistem TV:
   PAL: B/G, D/K, I
   NTSC: M

Sistem penalaan TV: Auto preset tuning
Tuner Analog: Integrated and frequency synthesis
Jumlah nomor saluran: 199
Teletext: 1000 halaman
Terminal:
   HDMI: 1  
   RF ANTENNA IN: 1
   AV IN: 1
   Y Pb Pr IN: 1
   VGA/PC IN: 1
   VGA AUDIO IN:
   USB: 1
   EARPHONE: 1

Bahasa tampilan menu (OSD): Indonesia, English,
Berat:  Dengan dudukan: 1,85 Kg , Tanpa dudukan: 1,80 Kg
Dimensi (mm) (Lebar x Tinggi x Dalam):
   Dengan dudukan: 438 x 342 x 155
   Tanpa dudukan: 438 x 322 x 72

Tegangan:
   Adapter: AC 100-240 V, 50/60Hz
   DC Input: DC 12V - 3A
Daya Kerja: 28 W


Kelebihan atau Keunggulan TV LED AKARI 20K88

Setelah menjajal televisi ini saya mencoba berbagi pengalaman tentang keunggulan yang dimiliki televisi Akari LED 20K88 ini. Melalui fasilitas USB Input kita bisa memainkan berbagai file multimedia seperti Movie/film dengan format MP4 sampai dengan MKV lengkap dengan Subtitle nya, Audio/Music dengan format MP3, Gambar/Picture dengan format JPG atau JPEG, dan dapat membaca Dokumen dengan format Text).


Keunggulan lainnya adalah Gambar pembuka bisa dikustomasi menurut keinginan pengguna/pemilik, dimana bisa diganti dengan foto atau gambar sesuai keinginan pengguna/pemilik.



Sisi Pembeda lainnya Televisi ini tidak seperti televisi kebanyakan saat ini yang mana menempatkan speaker mengarah ke bawah, tapi justru mengarah kedepan seperti televisi model lama. namun hal ini menjadi suatu keunngulan dimana suara yang dihasikan memiliki volume yang lebih tinggi dibandingkan dengan speaker yang menghadap ke bawah. 

Kekurangan AKARI LED TV 20K88

Televisi Akari LED 20k88 seperti yang telah dikemukakan diwal tulisan ini memiliki daya 2 buah kanal speaker dengan daya 2 W - 2 W (stereo). Sehingga sudah ditebak dengan daya sekecil itu suara yang dihasilkan cenderung kurang nendang, dimana detil bass dan treble kurang. Hal ini bisa dimaklumi karena daya speaker yang rendah cuma 2 watt untuk setiap kanal kiri dan kanan sehingga suara difokuskan ke suara vokal.

Berapa harga TV LED AKARI 20K88 ?

Berbicara harga televisi Akari 20K88 di jual bervariasi tergantung toko penjualnya, baik di toko online maupun tokop offline. Televisi LED 19 Inci ini dibanderol dikisaran harga antara  Rp1.075.000,- sampai dengan Rp1.550.000,-. Kita bisa mendapatkan harga yang murah asal mau jeli mencari nya dan membandingkan antara satu toko dengan toko lain. 

Membandingkan harga agak sulit dilakukan apabila dilakukan di toko offline, namun apabila di toko online hal itu sangat mudah dilakukan.

Selamat berbelanja!

0 komentar:

Post a Comment

Media Sosial

Terjemahan

Total Pageviews

Dudu. Powered by Blogger.

Popular Posts

Followers